Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

5 Doa Meminta Keturunan yang Terbukti Mustajab

5 Doa Meminta Keturunan yang Terbukti Mustajab
Images: Pixabay
Setelah menikah setiap pasangan akan mendapatkan ujian masing-masing, ada yang diuji dengan harta, lingkungan dan yang paling sering dikeluhkan adalah diuji dengan keturunan. Dimana banyak dari pasangan yang sudah lama membangan rumah tangga namun tidak kunjung hadir malaikat kecil untuk mewarnai hari-hari.

Untukmu yang sampai saat ini belum dikarunia anak jangan sedih. Berikut doa agar mendapat keturunan. Sejatinya bukan gak bisa punya anak, namun belum waktunya, asal usaha dan berikhtiar dengan sungguh-sungguh InsyaAllah Tuhan akan segerakan apa yang kita minta.

1. Istighfar Sebanyak 71 Kali

Sebagai umat islam kita memang dianjurkan untuk senantiasa berighfar setiap saat, sebab kita tidak tau kapan ampunan Allah akan turun. Selain itu, istighfar saat sujud atau sesudah shalat merupakan amalan penting untuk mendapatkan keturunan. 

Nabi SAW bersabda: ''Barang siapa yang memperbanyak istighfar, niscaya Allah akan melepaskan kesusahannya, memberi jalan keluar pada setiap persoalannya, dan memberi rezeki dari arah yang tidak disangka-sangka.'' (HR.Abu Daud dan Nasa'i)

2. Membaca Al-Fatihah

Setiap orang sudah Allah ciptakan dengan rezekinya masing-masing, termasuk dalam hal keturunan juga sudah Allah atur dengan sangat baik, tergantung bagaimana kesungguhanmu dalam menjemputnya. Dan jangan lupa sering-sering baca surah Al-fatihah sebagai bagian dari ikhtiarmu dalam menanti keturunan. 

Sebab, sebagai ''Ummul Kitab'' surah ini dipercaya lebih mempermudah doa-doa mustajab bagi siapapun yang membacanya. InsyaAllah.

3. Bersolawat Pada Baginda Nabi SAW

Dalam usahamu memiliki anak jangan lupa untuk memperbanyak melantunkan solawat kepada baginda Nabi SAW, karena dengan syafaatnya insya Allah Tuhan segerakan menitip malaikat kecil untuk mewarnai rumah tanggamu.

4. Membaca Surat Al-Ikhlas

Salah satu amalan untuk mendapatkan keturunan yang tertulis dalam Al-qur'an adalah surat Al-ikhlas, dengan membacanya inya Allah doa-doa yang selama ini Allah genggam akan dilepas satu persatu termasuk hajadmu untuk memiliki anak.

5. Membaca Surat Al-Anbiya

Jatuh, bangkit lagi. Gagal, coba lagi, itulah bukti bahwa kita adalah muslim yang kuat. Bagitupun dalam usahamu untuk memiliki anak, jika gak cukup satu doa, kita coba dua doa begitupun seterusnya sampai Allah kabulkan hajatmu. 

Salah satu doa yang tertulis dalam Al-qur'an adalah Al-Anbiya ayat 89, dan surat tersebut dipercaya mempercepat seseorang dalam ikhtiarnya memiliki anak. 

''Rabbi la tadzarni fardan wa anta khoirul waaritsiin.'' 

Artinya: ''Ya Tuhanku janganlah engkau membiarkan aku hidup seorang diri dan engkaulah waris yang paling baik.''

Itulah beberapa doa untuk mendapatkan keturunan. Semoga bermanfaat

Post a Comment for "5 Doa Meminta Keturunan yang Terbukti Mustajab"