Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Jangan Berduka, Apa Pun yang Hilang Darimu Akan Kembali Lagi Dalam Wujud Lain

Jangan Berduka, Apa Pun yang Hilang Darimu Akan Kembali Lagi Dalam Wujud Lain
Images: hippopx.com
Kehilangan, siapapun pasti tidak ingin mengalami yang namanya kehilangan. Baik itu teman, keluarga, pasangan atau hal-hal yang saat ini kita miliki. Karena sejatinya manusia itu hanya mau mendapatkan dan tidak rela untuk melepaskan. Itulah kenapa kadang manusia itu sendiri mati-matian untuk mempertankan apa yang sudah diraihnya saat ini. 

Namun, ada sesuatu yang tidak bisa kendalikan didunia ini, yaitu perihal takdir. ya takdir. Sekuat apapun kita menggenggam jika memang takdirnya harus lepas mau tidak mau semua akan hilang, suka tidak suka kita harus menerima semuanya. 

Apa yang dirasakan ketika semua sudah hilang? Sedih, kecewa, sakit hati rasanya campur aduk jadi satu. Dunia berasa runtuh, ketika semua yang sudah kita kejar mati-matian, kita jaga dengan sepenuh hati tiba-tiba hilang hanya dengan kedipan mata.

Mau marah, marah sama siapa, sama Tuhan? janganlah, malu kalau harus marah sama Tuhan. Dia yang memberimu segalanya, dia juga berhak untuk mengambil semua kapanpun ia mau, kita tidak punya hak untuk marah akan hal itu. 

Daripada sibuk mengutuk kenyataan dan mencari siapa yang salah, kenapa tidak introspeksi diri saja. Renungi kesalahan apa yang sudah kamu perbuat, kewajiban apa yang belum kamu tunaikan dan nikmat mana yang belum kamu syukuri. Sebab, hanya cara ini yang harus kamu lakukan agar tidak putus asa dan frustasi menyikap kehilangan.

Sebenarnya kehilangan tidak selamanya buruk, dan bukan pula karena Tuhan ingin menghukummu. Bisa jadi Tuhan hanya ingin menarikmu kembali karena kamu sudah jauh kehilangan pijakan, atau bisa juga dia sengaja mengambil untuk mengganti dengan sesuatu yang lebih baik.  

Percayalah, Tuhan tidak mungkin sejahat itu pada hambanya. Memberi ujian tanpa menyimpan hikmah, mengambil sesuatu tanpa mengganti dengan yang lebih baik. Akan selalu ada keindahan dibalik kejadian yang kamu anggap tragedi paling menyedihkan. Kita ikuti saja rencananya dengan penuh kesabaran, keyakinan dan bersangka baik padanya. 

Post a Comment for "Jangan Berduka, Apa Pun yang Hilang Darimu Akan Kembali Lagi Dalam Wujud Lain"