Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

6 Keutamaan Shalat Tepat Waktu, Menjadi Pelebur Dosa

6 Keutamaan Shalat Tepat Waktu, Menjadi Pelebur Dosa
Images: Sifahane.org
Orang yang paling beruntung adalah orang yang melaksanakan perintah Allah dan menjauhi semua larangannya, dan salah satu perintah yang harus disegerakan adalah shalat. Shalat merupakan perintah Allah yang tidak bisa ditawar dan harus dilakukan. 

Tidak hanya sekedar perintah, Allah juga menjanjikan tempat terbaik disisinya bagi siapa saja yang berbuat baik dan rajin melakukan ibadah. Namun, dalam memenuhi kewajiban seperti shalat harus dilakukan dengan ikhlas dan sesegera mungkin agar mendapat banyak keutamaan. Karena banyak sekali keutamaan bagi hamba yang menyegerakan perintah shalat. Apa aja itu? Berikut diantaranya:

1. Surga Sebagai Balasannya

Diantara balasan bagi orang yang menyegerakan panggilan shalat adalah disiapkannya surga oleh Allah untuknya.

Rasulullah SAW Bersabda: Allah SWT berfirman, ''Sesungguhnya Aku mewajibkan umatmu shalat lima waktu, dan aku berjanji bahwa barangsiapa yang menjaga waktu-waktunya pasti aku akan memasukkannya kedalam surga, dan barangsiapa yang tidak menjaganya maka dia tidak mendapatkan apa yang aku janjikan.''

2. Diampuni Dosa-dosanya

Pintu ampunan Allah itu luas, dan siapapun yang bersunguguh-sunguh ingin bertaubat, Allah menerimanya dengan tangan terbuka. dan salah satu cara untuk bertaubat adalah dengan shalat tepat waktu. Allah akan segera mengampuni dosa-dosa hambanya layaknya daun yang berguguran. 

Rasulullah SAW Bersadda: ''Sesungguhnya seorang hamba yang muslim, jika menunaikan shalat dengan ikhlas karena Allah, maka dosa-dosanya akn berguguran seperti gugurnya daun-daun ini dari pohonnya.''(HR. Ahmad).

3. Dikabulkan Doa-doanya

Putus asa karena doa yang selama ini dipanjatkan terlihat sia-sia? Cobalah introspeksi diri. Sudah shalat tepat waktu belum? Karena salah satu syarat dikabulkannya doa-doa adalah dengan menyegerakan panggilan shalat.

Segerakan perintah Allah, maka Allah akan segera mengabulkan doa-doa yang selama ini kamu ucapkan.

4. Cahaya Dihari Kiamat

Sebagai umat islam kita diwajibkan untuk mempercayai dan yakin akan datangnya hari kimat, hari dimana hancurnya alam semesta beserta isinya. Beriman dan meyakini akan adanya hari akhir termasuk dalam rukun iman yang kelima.

Pada hari kiamat tidak ada yang bisa menolong kecuali amalan masing-masing, dan salah satu amalan yang akan menolongmu dihari kiamat adalah dengan shalat tepat waktu.

Dari Abdullah Bin Amru, Nabi SAW bersabda: ''Barang siapa yang menjaganya, ia akan mendapatkan cahaya, bukti keselamatannya kelak dihari kiamat. Dan barang siapa yang tidak menjaganya maka dia tidak mempunyai cahaya, bukti dan keselamatan dihari kiamat dan ia akan tinggal bersama Qorun, Firaun, Haman dan Ubay bin Khalaf.'' (HR.Ahmad) {NO. 6288}.

5. Dicintai Allah

Dicintai dan dikasihani oleh sang pencipta merupakan anugerah terindah bagi setiap mahluk yang bergelar hamba. Tidak sembarangan orang bisa mendapatkan rasa cinta dari yang maha kuasa, dan diantara orang yang dicintai Allah adalah orang yang shalat tepat waktu.

Dalam Hadist Riwayat Bukhari dan Muslim disebutkan bahwa ''Amalan yang paling dicintai oleh Allah adalah shalat pada waktunya, berbakti kepada orang tua dan jihad dijalan Allah.''

6. Ketenangan Hati 

Diantara salah satu cara memiliki hati yang tenang adalah dengan shalat tepat waktu. Sebab, shalat merupakan penyejuk hati, penghibur dan penenang jiwa. 

Nabi SAW bersabda: ''Dijadikannya kesenanganku dari dunia dan minyak wangi. Dan dijadikanlah penyejuk hatiku dalam ibadah shalat.''(HR.An-Nasa'i no. 3391 dan Ahmad 3: 128, shahih)

Itulah beberapa keutamaan shalat tepat waktu, sayang banget bukan jika harus disia-siakan.

Post a Comment for "6 Keutamaan Shalat Tepat Waktu, Menjadi Pelebur Dosa"