Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

5 Keistimewaan Bulan Rajab yang Tidak Boleh Dilewatkan

5 Keistimewaan Bulan Rajab yang Tidak Boleh Dilewatkan
Images: Pixabay
Datangnya bulan Rajab sering disambut gembira oleh orang yang beragama islam, sebab selain mendekati bulan puasa terdapat berbagai keutamaan yang terdapat didalamnya. Selain itu, umat islam juga dianjurkan untuk melakukan amal lebih banyak daripada bulan lainnya. 

Membahas soal keutamaan atau keistimewaan, berikut ini keutamaan bulan Rajab yang tidak boleh dilewatkan oleh imat islam. 

1. Bulan Pertobatan

Sebagai manusia biasa kita tidak akan pernah luput dari yang namanya khilaf dan dosa, dan sebaik-baiknya pendosa ialah yang mampu menyadari kesalahannya serta buru-buru bertaubat. 

Sebenarnya tobat bisa dilakukan kapan dan dimanapun kita berada, cuma dibulan rajab ini terdapat keistimewaan tersendiri bagi siapa saja yang ingin mendapat ampunannya. Allah mudah menerima setiap ratapan hambanya dibulan mulia ini.  

2. Bulan Haram yang Dimuliakan

Keistimewaan bulan rajab berikutnya adalah dilarangnya umat islam melakukan pembunuhan, dan larangan untuk melakukan perbuatan haram lebih keras dari bulan biasanya. Itulah kenapa bulan rajab disebut sebagai bulan haram yang dimuliakan oleh Allah.

''Sesungguhnya bilangan bulan pada sisi Allah adalah dua belas bulan, dalam ketetapan Allah di waktu dia menciptakan langit dan bumi, di antaranya empat bulan haram. Itulah (ketetapan) agama yang lurus, maka janganlah kamu menganiayanya diri kamu dalam bulan yang empat itu, dan perangilah kaum musyrikin itu semuanya sebagaimana merekapun memerangi kamu semuanya, dan ketahuilah bahwasannya Allah beserta orang-orang yang bertaqwa.'' (QS. a-Taubah/9:36)

3. Isra Mi'raj

Isra Mi'raj adalah peristiwa perjalanan Nabi Muhammad SAW dari mekkah ke Masjidil Al Aqsa di Yarussalem hingga perjalanan langit ketujuh atau Sidratul Muntaha. Dan itu terjadi tepat dibulan rajab.

Itulah kenapa bulan disebut salah satu bulan yang mulia, karena selain memperingat peristiwa Isra Mi'rajnya Nabi SAW juga sebagai bukti betapa istimewanya bulan ini.

4. Dekat Dengan Ramadhan

Tibanya kita pada bulan rajab sebagai tanda bahwa bulan suci Ramadhan sudah tidak lama lagi. Itulah kenapa umat islam dianjurkan banyak-banyak beramal dan berdoa agar disampaikan pada mulia itu dalam keadaan sehat dan siap.

Seperti yang kita ketahui bahwa bulan Ramadha adalah bulan yang paling ditunggu-tunggu oleh umat islam.

5. Malam Mustajab

Sebenarnya berdoa bisa dilakukan dimapun dan kapanpun jika kita ingin melakukannya, tapi dibulan rajab terdapat keistimewaan tersendiri bagi hamba Allah yang ingin mengadu dan memohon sesuatu kepada Rab-nya.

''Sesungguhnya doa dikabulkan pada 5 malam: malam jumat, malam hari raya idul adha, malam hari raya idul fitri, malam pertama bulan Rajab dan malam nisfu syaban. (Imam Syafi'i dalam kitab Al-Umm)

Itulah beberapa keutamaan bulan Rajab. Semoga kita bisa mengumpulkan pahala sebanyak-banyaknya dibulan ini.

Post a Comment for "5 Keistimewaan Bulan Rajab yang Tidak Boleh Dilewatkan"